Nasi Goreng Bakso Cabai Rawit Hijau

1 32
Avatar for Shimba21
2 years ago
Sponsors of Shimba21
empty
empty
empty

Nasi goreng adalah makanan khas di daerah saya, terbuat dari nasi dan bumbu digoreng menjadi satu, setiap orang memiliki bumbu khas sendiri-sendiri, kali ini saya mau membuat nasi goreng dengan kreativitas diriku sendiri.

Nasi Goreng Bakso Cabai Rawit Hijau

Nasi goreng buatanku ini saya beri nama "Nasi Goreng Bakso Cabai Hijau", karena diantara bumbu-bumbunya terdapat bawang merah, bawang putih, cabai rawit hijau, jika kalian tidak suka pedas, cabai rawit bisa dikurangi di sesuaikan dengan selera anda.

Mengingat musim ini musim hujan atau musim dingin, sangat cocok membuat menu nasi goreng di malam hari. Apalagi ditambah tempe goreng anget dan teh manis anget, bagi yang suka minum kopi bisa sambil ngopi. Bagi yang suka daging, bisa ditambah daging ayam, daging sapi, babat, dll. agar nasi goreng tambah lezat, bagi pecinta seafood bisa tambahkan udang, cumi atau kerang.

Selain itu, Nasi Goreng Bakso Cabe Hijau menu simpel dan sederhana ini bahan atau bumbu-bumbu yang digunakan sangatlah mudah dicari karena tersedia diwarung-warung terdekat atau kios sayur/tukang sayur keliling. cara membuat/ masaknya pun cukup mudah dan tidak ribet.

Selanjutnya akan saya bagikan cara membuat/memasak Nasi Goreng Bakso Cabai Rawit Hijau.

Sebagai langkah awal persiapkan bahan-bahan yang diperlukan. Bahan yang digunakan adalah :

Bahan-Bahan Untuk Membuat Nasi Goreng Bakso Cabai Rawit Hijau
  1. Nasi untuk 2 porsi (secukupnya)

  2. Bakso Ayam 6 buah (di iris)

  3. Telur Ayam 2 butir (kocok lepas/ telur dikocok hingga putih dan kuningnya menyatu )

  4. Minyak Goreng 3 sdm (3 sendok makan)

  5. Saori saos tiram (secukupnya)

  6. Cabai Rawit Hijau 16 buah (jika tidak suka pedas bisa dikurangi atau disesuaikan dengan selera)

  7. Bawang Merah 7 siung

  8. Bawang Putih 3 siung

  9. Penyedap Rasa (secukupnya)

  10. Garam (secukupnya)

  11. Tomat (pelengkap)

Setelah menyiapkan bahan, langkah selanjutnya adalah membuat bumbu ulek/ bumbu halus, bumbu-bumbu tersebut terdiri dari :

Bumbu Nasi Goreng Bakso Cabai Rawit Hijau Yang Sudah Dihaluskan
  • Bawang merah 7 siung

  • Bawang putih 3 siung

  • Cabai rawit hijau 16 buah (secukupnya)

  • Garam (secukupnya)

Berikut ini adalah cara membuat/ memasak Nasi Goreng Bakso Cabai Rawit Hijau :

Proses Pembuatan Nasi Goreng Bakso Cabai Rawit Hijau
  1. Nyalakan Kompor (Api tidak terlau kecil/ tidak terlalu besar, Api sedang)

  2. Tuangkan minyak goreng kedalam wajan penggorengan, tunggu minyak sampai panas.

  3. Masukan telor kocok ke dalam wajan (sambil di aduk).

  4. Masukan bumbu ulek/ bumbu halus, aduk bersama telor sampai setengah matang.

  5. Masukan Bakso yang sudah diiris.

  6. Masukan nasi, aduk semua jadi satu.

  7. Tuangkan garam, penyedap rasa, dan saori saos tiram.

  8. Setelah bumbu ulek, telor, nasi, bakso dan bumbu lainnya masuk semua, aduk-aduk semua jadi satu sampai matang.

  9. Tes rasa (jika ada yang kurang bisa tambahkan sesuai selera).

  10. Nasi Goreng Bakso Cabai Rawit Hijau siap saji. (Bisa tambahkan sayur pelengkap seperti tomat, timun/kol, sesuai selera)

Mudah sekali bukan cara membuatnya, menu sederhana yang sangat nikmat untuk makan malam bersama keluarga atau orang-orang tersayang.

Nasi Goreng Bakso Cabai Rawit Hijau Siap Saji

5
$ 0.00
Avatar for Shimba21
2 years ago

Comments

The dish is looking so delicious, and tomato Salad, I also like the salad.

$ 0.00
2 years ago